Dukung UMKM, Golkar NTT Gandeng BRI, Pengadaian, dan PNM
Golkar NTT Dukung UMKM. Riesta Megasari |
KUPANG, Tafenpah.com – Sebanyak 55 Pelaku UMKM mengikuti Sosialisasi Akses Permodalan di aula Kantor DPD Partai Golkar Provinsi Nusa Tenggara Timur secara luring dan daring pada Kamis, 31/3/2022.
Sosialisasi Akses Permodalan pada Usaha Mikro dan Ultra Mikro disponsori oleh partai Golkar Nusa Tenggara Timur.
Partai Golkar juga bekerja sama dengan Bank Republik Indonesia (BRI), Pegadaian, dan Permodalan Nasional Madani (PNM).
“Saya sangat mengapresiasi sinergitas dan kolaborasi dari Holding BUMN yang dikelola oleh Yayasan Dharma Bhakti Tiga Putera, karena dapat membantu pelaku usaha di Provinsi Nusa Tenggara Timur, khususnya kota Kupang sendiri yang tidak lagi terjerat rentenir” ujar Muhammad Absor Wakil Ketua Komisi V DPR RI.
Sementara, Ans Takalapeta selaku Wakil Ketua OKK Partai Golkar yang mewakili Ketua DPD Partai Golkar NTT Emanuel Melki Lakalena mengatakan Golkar selaku fasilitator akan terus berupaya untuk terus membantu masyarakat untuk mengembangkan usahanya ke tingkat yang lebih luas lagi.
Ia juga menegaskan Partai Golkar akan terus meningkatkan kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk bisa membantu masyarakat dalam mengakses informasi yang lebih mudah mengenai bantuan permodalan.
“Partai Golkar di bawah kepemimpinan Ketua Umum Bapak Airlangga Hartarto terus mendukung pelaku usaha selama masa pendemi” timpal Gde Sumarjaya Linggih, SE, MAP Wakil Ketua Komisi VI DPR RI (Korwil Bali Nusra DPP Partai Golkar.
Lebih lanjut, ia juga mengapresiasi kinerja Airlangga dalam pemulihan ekonomi nasional, terutama perhatian yang lebih kepada UMKM sebagai penopang kestabilan ekonomi selam masa Pandemi.
Dengan kehadiran Holding BUMN (BRI, Pegadaian, dan PNM), Linggih berharap dapat menopang pengembangan UMKM dalam mengakses permodalan, pembayaran, dan penguatan digitalisasi UMKM yang masih rendah dan sungguh memprihatinkan.
Politikus Senior ini juga mengatakan dengan pembentukan Holding BUMN Ultra Mikro ini diharapkan UMKM dapat naik kelas.
Stefanus Juarto (Pemimpin BRI Cabang Kupang) juga merespon sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di kota Kupang.
Fakmal Ali selaku dari PT PNM juga menekankan akses permodalan dengan pola tanggung renteng dan sasarannya untuk pembiayaan super mikro untuk kelompok perempuan yang berpenghasilan di bawah Rp. 800 ribu per bulaan.
“Menyelesaikan masalah tanpa masalah menyasar ke pembiayaan Ultra Mikro’ tutup Barnabas dari PT Pengadaian.
Posting Komentar untuk "Dukung UMKM, Golkar NTT Gandeng BRI, Pengadaian, dan PNM"
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan baik dan sopan ya! | Terima kasih
Diperbolehkan mengutip tulisan dari Tafenpah tidak lebih dari 30%, dengan syarat menyertakan sumber | Mari, kita belajar untuk menghargai karya orang lain | Salam hangat