Greysia Polii Pensiun, Terima Kasih PBSI

Greysia Polii memutuskan untuk pensiun. @Greysiapolii
Penulis: Fredy Suni

JAKARTA, Tafenpah.com - Indonesia kembali kehilangan pebulu tangkis handal Greysia Polii. Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) pun belum merelakan keputusan Greysia.


Karena kontribusi Greys masih sangat dibutuhkan PBSI dan seluruh masyarakat Indonesia. Namun, Brand Ambassador Indomie, Pocari, Clearindonesia, dan akuanaksgm ini memilih untuk gantung raket, setelah 19 tahun berjalan bersama PBSI.


Baca Juga: Mengapa Shin Tae Yong Pilih Pemain Muda?


"Tidak ada kata lain selain syukur kepada Tuhan. Saya ingin berterima kasih kepada PBSI yang sudah 19 tahun menjadi rumah bagi saya sebagai atlet," ujarnya seperti yang dilihat admin Tafenpah melalui laman Kompas, Sabtu (4/6/2022).


Respon dari mitra atau rekan kerja Greys di luar lapangan pun kian berdatangan. 

Greysia @Greysiapolii

"Terima kasih Greys buat 30 tahun penuh dedikasi, perjuangan, kegigihan, dan prestasi. Terima kasih sudah menjadi teladan dalam hal selalu memberikan yang terbaik" tulis pemilik akun instagram @Finecounsel.


Penyumbang Medali SEA Games, Asean Games, dan Olimpiade Tokyo 2020 ini juga mengundang pencinta bulu tangkis dan masyarakat Indonesia untuk menyaksikan acara perpisahannya pada Hari Minggu, 12 Juni 2022.


" Teruntuk fans dan masyarakat Indonesia, sampai bertemu di acara Greysia Polii: Testimonial Day, Minggu 12 Juni 2022" pungkasnya.

Jumpa pers awak media bersama Greysia Polii @Greysiapolii

Sementara, Ketua  Harian PBSI Alex Tirta juga menyampaikan ucapan terima kasih untuk dedikasi Greysia selama bergabung dengan PBSI.


Ia pun mendukung keputusan Greysia. Karena baginya, Greysia merupakan sosok inspiratif dan panutan bagi atlet muda tanah air.


Terima kasih Greysia Polii untuk dedikasi dan perjuangannya yang tanpa mengenal lelah demi mengibarkan Bendera Merah Putih di setiap multievent yang diikutin.


Salam olahraga | Instagram: @Suni_Frederikus

Frederikus Suni Redaksi Tafenpah
Frederikus Suni Redaksi Tafenpah Salam kenal! Saya Frederikus Suni, Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Siber Asia || Menekuni bidang Jurnalistik sejak 10 tahun lalu. || Saya pernah menjadi Jurnalis/Wartawan di Metasatu dan NTTPedia. Selain itu, saya juga berkolaborasi dengan salah satu Dosen dari Binus university dan Atma Jaya, terutama Proyek dari Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, dalam pendistribusian berita ke Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur. Saya juga pernah menjadi bagian dari Public Relation/PR sekaligus Copywriter dari Universitas Dian Nusantara (Undira) Tanjung Duren Jakarta Barat. Saat ini fokus mengembangkan portal pribadi saya TAFENPAH.COM dan juga menjadi kontributor di beberapa website tanah air, Kompasiana, Terbitkanbukugratis, Eskaber, PepNews, Lombokainsider. Tulisan saya juga beberapa kali dipublikasikan ulang di Kompas.com Saya juga menerima jasa pembuatan Website || Media sosial: YouTube: TAFENPAH GROUP || TikTok: TAFENPAH.COM || Instagram: @suni_fredy || Terkait Kerjasama dapat menghubungi saya melalui kontak ������ || WhatsApp: 082140319973 || Email: tafenpahtimor@gmail.com

Posting Komentar untuk "Greysia Polii Pensiun, Terima Kasih PBSI"