Unit kegiatan Mahasiswa Penalaran "Pengabdian dan Riset Ilmiah Politeknik STIA LAN Makassar, Sebagai Lentera Desa di Kampung Galung - Galung Kabupaten Maros
Penulis: Arini Arifin (Mahasiswi Politeknik STIA LAN Makassar | Editor: Fredy Suni
Kegiatan Mahasiswa Politeknik STIA LAN Makassar | Foto: Arini Arifin |
Tafenpah.com - Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran, Pengabdian dan Riset Ilmiah (UKM P2RI) Politeknik STIA LAN Makassar melakukan pengabdian masyarakat sebagai LENTERA DESA di Kampung Galung-Galung, Desa Rompegading, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Maros. Kegiatan tersebut berjalan selama 3 hari, mulai tanggal 02-04 Desember 2022.
Kegiatan yang diikuti oleh para pengurus dan anggota UKM P2RI tersebut terdiri dari beberapa program kegiatan yang dilakukan diantaranya, Sosialisasi Pembuatan Pupuk Kompos dari Sampah Organik, Sosialisasi Cara Menggosok Gigi dan Mencuci Tangan dengan Benar, Pembuatan Taman Baca, Sekolah Alam, Aksi Lingkungan, Lomba Adzan dan Hafalan Surah Pendek, serta beberapa kegiatan lainnya.
Foto bersama Mahasiswa Politeknik STIA LAN Makassar dan masyarakat Desa Galung - Galung Maros |Arini |
Ketua Umum UKM P2RI Arini Arifin menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilakukan sebagai dedikasi dan bentuk pengimplementasian seorang mahasiswa yang melaksanakan salah satu tri dharma perguruan tinggi yakni pengabdian masyarakat. Bentuk kegiatan ini juga sebagai wadah bagi mahasiswa Politeknik STIA LAN Makassar sebagai calon Pemerintahan, bentuk kepedulian dan kepekaan untuk merasakan keringat dari masyarakat.
" Semoga pengabdian kita selama 3 hari ini dapat mengukir sejarah dan memberi dampak positif bagi masyarakat Kampung Galung-Galung khususnya" Jelas Arini, Ketua Umum UKM P2RI.
"Kegiatan ini juga tidak terlepas dari kontribusi para anggota UKM P2RI dan seluruh civitas akademika Politeknik STIA LAN Makassar yang turut berperan dalam kegiatan pengabdian ini". Tambah Nurhaliza Sekretaris Panitia Lentera Desa.
Sementara itu Sekretaris Desa Rompegading Bapak Kaharuddin menyambut Lentera Desa ini dengan penuh kehangatan dan sangat suportif. Bapak Sekretaris Desa tersebut sangat berharap dengan adanya pengabdian masyarakat ini benar-benar memberikan Lentera atau cahaya penerang bagi masyarakat di kampung Galung-Galung.
"Kampung Galung-Galung merupakan wilayah terluar di Desa Rompegading, berbatasan dengan Desa Tompobulu Kecamatan Balocci Kabupaten Pangkep. Kampung ini terletak pada wilayah dataran tinggi dengan ketinggian 350-950 mdpl, dan akses jalan ke kampung Galung-Galung itu sangat susah hanya bisa ditempuh dengan kendaraan khusus. Saya berharap kepada teman-teman yang melakukan pengabdian masyarakat dapat meningkatkan semangat anak-anak yang ada di Kampung Galung-Galung untuk terus melanjutkan pendidikan walaupun harus bersekolah dengan jarak yang sangat jauh. Saya juga berharap Pengabdian ini menjadi penerang bagi seluruh masyarakat di kampung Galung-Galung" ujar Kaharuddin selaku Sekretaris Desa Rompegading
Posting Komentar untuk "Unit kegiatan Mahasiswa Penalaran "Pengabdian dan Riset Ilmiah Politeknik STIA LAN Makassar, Sebagai Lentera Desa di Kampung Galung - Galung Kabupaten Maros"
Posting Komentar
Berkomentarlah dengan baik dan sopan ya! | Terima kasih
Diperbolehkan mengutip tulisan dari Tafenpah tidak lebih dari 30%, dengan syarat menyertakan sumber | Mari, kita belajar untuk menghargai karya orang lain | Salam hangat